Pilihan Karir Lulusan Sekolah Film

Di era digital teknologi yang semakin maju, hampir semua bidang industri juga mengikuti perkembangannya. Salah satu bidang industri yang paling terasa kemajuannya adalah perfilman. Jika dulu film hanya bisa disiarkan dan dilihat melalui bioskop saja, maka lain halnya dengan sekarang. Film kini bisa dinikmati di berbagai platform digital seperti Netflix, DisneyPlus, Iflix, dan masih banyak yang lainnya. Hal tersebut juga membuat lulusan sekolah film memiliki peluang karir yang menjanjikan. Ada beberapa pilihan karir yang bisa dimasuki oleh lulusannya, di antaranya yaitu:

Editor Film dan Video

Peluang karir pertama yang bisa dimasuki yaitu editor film dan video. Sesuai namanya, tugas seorang editor film dan video adalah mengedit serta melakukan sinkronisasi gambar dan juga suara. Biasanya seorang editor juga dituntut untuk mampu menyusun film dengan baik atau tanpa kesalahan. Meskipun tampak sederhana namun tanggung jawabnya besar karena berada pada bagian akhir produksi film.

Program Director

Program director biasanya diisi oleh orang-orang yang berpengalaman dan profesional. Jadi lulusan sekolah film tidak bisa langsung masuk menjadi seorang program director. Posisi ini membutuhkan ahli yang berpengalaman karena menjadi otak dari sebuah film yang akan diproduksi. Tanggung jawabnya sangat besar dan berhubungan dengan kesuksesan sebuah film.

Operator Kamera

Ketika masuk ke dunia perfilman, Kamu akan belajar bagaimana cara mengoperasikan kamera. Oleh sebab itu, lulusannya juga bisa menjadi operator kamera. Tugasnya yaitu mengoperasikan kamera untuk digunakan dalam pengambilan gambar. Selain itu, operator kamera juga harus menyiapkan serta menyelesaikan masalah yang terjadi pada kamera.

Teknisi Suara

Suara atau sound menjadi komponen penting dalam produksi sebuah film. Karena itu, dibutuhkan ahli yang mampu menyelesaikan dengan baik. Ahli dalam bidang suara lebih dikenal dengan teknisi sound. Mereka bertugas menentukan efek, membuat musik, serta mereka suara untuk pembuatan film.

Scriptwriter

Mungkin sudah banyak di antara calon siswa perfilman yang mengetahui mengenai profesi ini. Scriptwriter termasuk posisi yang cukup penting dalam pembuatan sebuah film. Pasalnya mereka bertugas untuk menulis naskah yang akan digunakan dalam film. Selain itu, mereka juga harus mampu menggabungkan elemen visual yang ada antara adegan, alur, dan dialog.

Sutradara

Beberapa orang mengambil jurusan perfilman karena bercita-cita menjadi seorang sutradara. Dalam pembuatan film, peran sutradara sangat penting. Bahkan kesuksesan sebuah film biasanya berhubungan dengan sutradara. Tugas sutradara yaitu mengarahkan proses pembuatan film termasuk staf maupun pemain.

Teknis Penyiaran

Teknis penyiaran memiliki tugas untuk menyiapkan, menjaga, dan menjalankan peralatan elektronik dalam sebuah siaran atau acara. Pada umumnya mereka yang menjadi teknis penyiaran berada di industri pertelevisian, bukan film. Meskipun begitu, lulusan film juga berkesempatan menjadi teknis penyiaran.

Pengajar

Apabila tidak ingin masuk ke industri perfilman, Kamu bisa menjadi seorang pengajar. Saat ini ada banyak institusi pendidikan tinggi atau tempat kursus yang menawarkan jurusan perfilman. Jika berminat mendapatkan gelar yang lebih tinggi, Kamu juga bisa menjadi dosen di kampus-kampus dengan jurusan perfilman.

Itulah pilihan karir yang bisa dimasuki oleh lulusan sekolah film. Jika mencari sekolah perfilman terbaik di Jakarta Selatan, Kamu bisa memilih International Design School. Institusi pendidikan tinggi ini menawarkan college program, short course, hingga online short course. Kamu bisa memilih program sesuai dengan kebutuhan saat ini. Semua program yang dipilih akan mendapatkan sertifikat atau ijazah sebagai tanda bukti kelulusan. Apabila tertarik bergabung dengan International Design School, simak informasi lengkapnya melalui website www.idseducation.com.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Top Up Pulsa Cepat dan Mudah Secara Online

6 Model Kalung Emas Terbaru Yang Patut Dicoba

Memahami Proses Kreatif di Balik Kampanye Digital Agency Terbaik