3 Fungsi Kegunaan e-Money dan cara Top Up Emoney

cara top up emoney

Seiring perkembangan teknologi yang kian meningkat, teknologi dalam hal transaksi keuangan juga mengikuti perubahan yang ada. Transaksi keuangan kini juga semakin dipermudah, salah satunya dengan cara e-money. Bagi Anda nasabah Bank Sinarmas, e-money bisa digunakan untuk melakukan transaksi apapun, baik belanja, pembayaran, tagihan dan aktivitas transaksi keuangan lainnya. Bisa dilakukan dengan internet banking, mobile banking dan juga e-money. Cara top up emoney pun di Bank Sinarmas pun beragam dan sangat sederhana untuk dilakukan.

Tercatat, ada tiga cara top up emoney yang bisa dilakukan nasabah bank ini. Seperti melalui channel Bank Sinarmas (seperti internet banking, mobile banking, ATM, dan mengunjungi teller), melalui bank lain, dan gerai Alfamart. Bahkan, bagi pemula pun, fitur top up ini akan sangat gampang untuk dikuasai.

Fungsi dan Kegunaan E-Money

E-money merupakan sebuat alat transaksi keuangan yang berbentuk elektronik. Hal ini mengharuskan penggunanya untuk terhubung dengan jaringan internet saat sedang mengoperasikannya. 

cara top up emoney

Banyak orang mengatakan bahwa transaksi dengan menggunakan e-money sebagai electronic cash, digital cash atau digital money. Penggunaan ini, tidak mengharuskan Anda menggunakan uang fisik pada saat melakukan transaksi keuangan. 

Ada pun fungsi dan kegunaan dari e-money ini sendiri, antara lain:

Belanja

Dengan menggunakan e-money, pembayaran belanja Anda akan menjadi lebih mudah. Tidak membutuhkan uang cash sama sekali. Cukup melakukan top up saja pada sebuah aplikasi atau kartu e-money, maka Anda bisa melakukan pembayaran secara resmi. Meski begitu, penggunaan e-money ini juga terbatas pada toko-toko atau gerai yang menyediakan pembayaran secara e-money. Biasanya, Anda akan diminta untuk melakukan scan pada mesin yang telah disediakan oleh toko, untuk melakukan pembayaran. 

Hasil dari pembayaran dengan e-money juga lebih akurat hingga detail nominal terakhir, bahkan untuk setiap sen-nya.

Membayar tagihan

Tagihan seperti listrik, air, BPJS, WiFi, juga bisa dilakukan dengan menggunakan e-money. Anda tinggal mengisi e-money Anda saja, lalu lakukan pembayaran. 

Tarik Tunai

Hal menyenangkan dari penggunaan e-money, Anda juga bisa melakukan tarik tunai. Caranya pun mudah, bisa melalui ATM ataupun gerai Alfamart yang banyak tersebar di seluruh Indonesia. Bagi Anda nasabah Bank Sinarmas, untuk melakukan transaksi ini, pastikan terlebih dahulu untuk melakukan upgrade e-money terlebih dahulu.

Cara Top Up Emoney Bank Sinarmas

Seperti yang telah dikatakan di atas, cara top up emoney Bank Sinarmas bisa dilakukan dengan banyak cara. 

Melalui channel Bank Sinarmas

Melakukan top up melalui channel Bank Sinarmas bisa dilakukan melalui ATM, mobile banking, internet banking dan mengunjungi teller bank. 

Caranya melakukan dengan channel Bank Sinarmas yaitu dengan melakukan transfer ke nomor akun 8222 + nomor MDN (ponsel) yang Anda miliki dan didaftarkan.

Anda juga bisa memanfaatkan fitur transfer ke Simas e-Money yang ada di mobile banking, ATM dan internet banking. Jika Anda menggunakan fitur ini, Anda cukup memasukan nomor MDN saja.

Melalui bank lain

Cara top up emoney Bank Sinarmas juga bisa dilakukan melalui bank lain. Anda cukup melakukan transfer saja. Caranya pun tidak jauh beda jika Anda melakukan top up melalui channel Bank Sinarmas. Hanya saja, perlu menambahkan angka 153 pada tujuan transfer.

Format transfernya: 153+8222+nomor MDN

Gerai Alfamart

Anda juga bisa melakukan top up dengan mendatangi gerai Alfamart terdekat di kota Anda. Tinggal menemui kasir Alfamart, maka permintaan top up Anda akan diproses selama beberapa waktu. Tidak lama dan tidak pernah lebih dari lima menit.

Melakukan top up dengan cara ini biasanya dikenakan biaya penanganan sebesar Rp1.500. Batas transaksi, standar hingga Rp2 juta. Dan e-money premium maksimal Rp10 juta.

Demikian cara top up emoney dan kegunaannya. Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Top Up Pulsa Cepat dan Mudah Secara Online

6 Model Kalung Emas Terbaru Yang Patut Dicoba

Memahami Proses Kreatif di Balik Kampanye Digital Agency Terbaik